TpCoGpCiTfO9GpY6GpOpBSdlTA==

Anak Muda Sabang Gaskeun Pariwisata Ramah Lingkungan

Plt Kadispar Sabang Syamsurizal bersama Duta Wisata Sabang

KABARHI.ID | Sabang – Anak-anak muda di Kota Sabang makin serius ambil peran dalam membangun pariwisata berkelanjutan. Mulai dari bikin konten digital, pelatihan pemandu lokal, sampai aksi nyata seperti transplantasi terumbu karang, semua dikerjakan oleh komunitas pemuda.

Plt Kepala Dinas Pariwisata Kota Sabang, Syamsurizal, menyebut peran generasi muda sangat vital dan jadi energi segar dalam pengembangan sektor pariwisata.

“Semangat anak-anak muda ini luar biasa. Mereka bukan hanya pelaku, tapi juga motor perubahan. Mereka bergerak cepat, kreatif, dan peduli,” kata Syamsurizal, Selasa (27/5/2025).

Salah satu komunitas yang mencuri perhatian adalah Sabang Youth Tourism. Mereka aktif bikin pelatihan bahasa asing untuk pelaku wisata, bantu UMKM lokal bikin produk kreatif, hingga meramaikan media sosial dengan promosi destinasi Sabang.

Kegiatan lainnya? Banyak. Ada kampanye bersih pantai, penanaman pohon di kawasan wisata, bahkan program konservasi laut di kawasan snorkeling populer.

“Anak muda ini ngerti digital, ngerti lingkungan, dan ngerti pasar. Ini kekuatan yang luar biasa,” ujar Syamsurizal.

Dinas Pariwisata juga ikut mendorong peran pemuda lewat program Desa Wisata Mandiri, pelatihan terpadu, serta keterlibatan mereka dalam agenda tahunan pariwisata.

“Kami ingin mereka punya ruang besar. Karena kami yakin, masa depan pariwisata Sabang ada di tangan generasi muda,” tegasnya.

Dengan gerakan kolektif dari pemuda, Sabang berharap bisa menciptakan pariwisata yang ramah lingkungan, berbasis budaya lokal, dan berdampak langsung ke ekonomi masyarakat.[REDAKSI]

Komentar0

Type above and press Enter to search.