TpCoGpCiTfO9GpY6GpOpBSdlTA==

50 Ekor Sapi Dipotong Jelang Lebaran di Sabang, Harga Daging Stabil

 

Pedagang saat menjajakan daging sapi pada meugang Idul Fitri di Sabang

KABARHI.ID | Sabang – Sebanyak 51 ekor ternak dipotong dalam tradisi meugang menyambut Hari Raya Idulfitri 1446 H di Kota Sabang. Jumlah itu terdiri dari 50 ekor sapi dan satu ekor kerbau yang disembelih selama dua hari pelaksanaan meugang.

“Meugang pertama ada 29 ekor sapi dan satu kerbau. Hari kedua 21 ekor sapi. Jadi totalnya 51 ekor ternak,” kata Kabid Peternakan dan Kesehatan Hewan Dinas Pertanian dan Pangan Kota Sabang, Hariadi, Minggu (30/3/2025).

Tradisi meugang berlangsung meriah di berbagai lokasi. Warga Sabang menyerbu lapak pedagang musiman yang menjual daging untuk kebutuhan Lebaran.

Harga daging selama meugang terpantau stabil, berkisar Rp170.000 hingga Rp180.000 per kilogram. Hariadi memastikan seluruh ternak yang dipotong telah melalui pemeriksaan kesehatan hewan yang ketat.

“Kualitas daging bagus, semua ternak disertai surat kesehatan dan diperiksa sebelum, saat, dan setelah penyembelihan,” ujarnya.

Namun, Hariadi mengungkap adanya temuan fasciola hepatica alias cacing hati pada beberapa sapi yang dipotong saat meugang pertama. Meski begitu, ia menegaskan daging tetap aman dikonsumsi karena sudah ditangani sesuai prosedur.

Dinas mencatat 30 pedagang daging musiman berjualan pada hari pertama, dan 21 pedagang pada hari kedua. Mereka tersebar di titik-titik strategis seperti Jalan Malahayati Gampong Kuta Barat, Gampong Cot Ba’U, Ie Meulee, Paya Seunara, dan Balohan.

“Alhamdulillah pelaksanaan meugang tahun ini berjalan tertib dan aman. Warga antusias, tapi tetap terkendali,” ucap Hariadi.

Meugang merupakan tradisi khas Aceh yang digelar setiap menjelang hari besar keagamaan. Selain sebagai bentuk syukur, meugang menjadi ajang kebersamaan masyarakat dalam menyambut hari raya.

[REDAKSI]

Komentar0

Type above and press Enter to search.